Saatnya Menjelajahi Rekomendasi Tempat Sahur Enak di Bandung

Banyak orang beranggapan bahwa rencana liburan di bulan puasa harus ditunda karena tidak semenarik liburan pada momen biasa. Faktanya, kamu justru berkesempatan merasakan pengalaman liburan yang menakjubkan bila melakukannya pada bulan Ramadan. Salah satunya yaitu menjelajahi tempat wisata kuliner pada waktu sahur.

Bandung merupakan salah satu destinasi yang tepat bila kamu ingin mencoba beragam kuliner sahur yang legendaris. Tak perlu khawatir soal urusan akomodasi karena sekarang kamu bisa pesan mobil sewaan secara mudah melalui Traveloka. Banyak rental mobil di Bandung yang bekerja sama dengan Traveloka untuk menyediakan mobil sewaan berkualitas. Kamu hanya perlu mengakses aplikasi Traveloka bila ingin mencari mobil sewaan untuk berlibur di Bandung. Online Travel Agent (OTA) terkemuka di tanah air tersebut akan membantumu mendapatkan info mobil sewaan sesuai kebutuhan.

Kalau rencana liburan ke Bandung bisa terwujud di bulan Ramadan, maka jangan lupa menjelajahi beberapa destinasi wisata kuliner yang buka di waktu sahur berikut ini:

1. Warung Nasi C’Mar

Popularitas Warung Nasi C’Mar sebagai salah satu destinasi wisata kuliner malam di kota kembang memang tak perlu diragukan lagi. Biasanya tempat makan ini tetap buka hingga waktu sahur sehingga bisa menjadi lokasi andalan untuk bersantap sahur.

Menu favorit yang hanya ada di Warung Nasi C’Mar adalah gulai daging dan olahan babat yang super nikmat serta empuk. Kamu juga berkesempatan mencicipi aneka makanan lainnya seperti empal, ayam goreng, semur jengkol, dan masih banyak lagi. Tak mengherankan bila tempat makan yang terletak di Jl. ABC No. 21, Dago ini senantiasa ramai sejak malam hari.

2. Nasi Kuning Pungkur

Udara malam Bandung yang dingin memang membuat siapa pun ingin menyantap makanan hangat. Salah satu pilihan menu sahur yang paling menarik selama berada di Bandung adalah Nasi Kuning Pungkur. Kuliner istimewa ini dijajakan di Jl. Pungkur No. 216, Ciateul.

Seporsi nasi kuning hangat dilengkapi dengan berbagai lauk yang bebas kamu pilih sesuai selera, seperti rendang sapi, semur jengkol, ati ampela, bakwan, dan telur balado. Uniknya, kamu bisa menemukan pelengkap nasi kuning yang tidak ada pada tempat lain, yaitu batagor. Kenikmatan Nasi Kuning Pungkur pasti membuatmu ketagihan dan selalu rindu ingin menikmatinya lagi.

warung nasi ampera

3. Warung Nasi Ampera

Tak jauh dari lokasi Nasi Kuning Pungkur, ada pilihan kuliner lainnya yang tak kalah menarik, yaitu, Warung Nasi Ampera. Lokasinya berada di Jl. Pungkur No. 79. Tempat makan yang buka selama 24 jam ini menyajikan aneka lauk khas Sunda, antara lain ayam goreng, cumi goreng, ikan gurame, empal, sayur asem, dan aneka sambal. Kalau kamu sedang rindu menikmati masakan Sunda yang otentik, jangan lewatkan kesempatan untuk mampir ke Warung Nasi Ampera selama berlibur di Bandung.

4. Bubur Ayam Bejo Spesial Kosambi

Santap sahur tak selalu identik dengan nasi karena ada makanan lainnya yang tak kalah mengenyangkan, yaitu bubur. Udara pagi di kota Bandung yang dingin memang membuat siapa pun tergugah ingin makan bubur. Kalau kamu ingin makan bubur saat sahur, jangan lupa singgah ke kedai Bubur Ayam Bejo Special Kosambi. Lokasinya ada di Jl. Ahmad Yani No. 221-223, Kecamatan Sumur Bandung.

Ciri khas bubur ayam ini terletak pada topping-nya yang melimpah dan tambahan kuah kari yang membuat cita rasanya makin gurih. Kamu juga bisa mencoba topping tambahan berupa telur rebus dan ati ample agar sensasi rasa buburmu semakin istimewa.

5. Seafood Kiloan Bang Bopak

Bukan hanya Jabodetabek dan sekitarnya yang punya banyak tempat wisata kuliner seafood berkualitas. Bandung juga punya destinasi serupa yang bernama Seafood Kiloan Bang Bopak. Tempat wisata kuliner ini terletak di Jl. Brigadir Jenderal Katamso No.33, Supratman, Bandung.

tempat sahur di bandung yang enak

Ada berbagai pilihan hidangan laut menari yang terdiri dari kepiting, udang, cumi-cumi, gurita, lobster, aneka kerang, dan masih banyak lagi. Kamu juga bebas memilih variasi saus sesuai selera, antara lain nanas, asam manis, saus padang, dan saus spesial Bang Bopak. Rasakan nikmatnya seafood segar yang diolah dengan bahan-bahan berkualitas sebagai menu sahur selama berlibur di Bandung.

6. Hawu Patani

Membahas soal rekomendasi tempat sahur enak di Bandung jelas belum lengkap tanpa menyebut Hawu Patani. Restoran ala Sunda ini berlokasi di Jl. Gegerkalong Tengah No. 16, Sukasari.

Ada berbagai menu istimewa khas Jawa Barat yang tersedia di Hawu Patani, antara lain nasi liwet ayam goreng, hotplate udang goreng, nasi bakar, jengkol goreng, aneka sambal, dan masih banyak lagi. Selain memiliki banyak menu andalan yang lezat, restoran ini juga tergolong sangat besar sehingga kapasitasnya dapat menampung banyak orang.

Kini, sudah saatnya merasakan pengalaman ibadah puasa yang berbeda dengan mengunjungi Bandung sambil melakukan wisata kuliner dini hari. Jadi, rekomendasi tempat wisata kuliner Bandung manakah yang akan kamu kunjungi terlebih dahulu usai membaca ulasan ini?

Tinggalkan komentar